Hot News

AHY Tour de Jabar: Di Tasikmalaya, AHY Kunjungi Ponpes Cipasung


TASIKMALAYA
– Dalam acara AHY Tour de Jabar, Ketua Komandan Tugas Bersama (Kogasma) Pemenangan Pemilu 2019 Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersilaturahmi dengan ulama dan selalu dekat bersama masyarakat.
Selasa (20/3), putra dari Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini mengunjungi Pondok Pesantren Cipasung.
AHY menjelaskan kunjungannya ke Cipasung kali ini merupakan bagian rangkaian dalam AHY Tout de Jabar ke 27 kota/kabupaten. “Ini merupakan hari kelima kunjungan saya, (ke Kota dan Kabupaten Tasikmalaya, Red) ke-21,” katanya kepada wartawan kemarin.
Kunjungan ini dilakukan untuk terus menjalin silaturahmi dan membangun komunikasi yang baik dengan para ulama dan santri. Termasuk ingin lebih menyapa masyarakat dan berdialog mendengarkan aspirasinya. “Walaupun saat ini (saya, Red) bukanlah pejabat atau pemangku kebijakan, tapi saya ingin menyuarakan dan terus berkontribusi untuk masyarakat,” jelas dia. Kontribusi tersebut tertuang dalam pemikirian-pemikiran yang terbaik untuk kemajuan masyarakat.
Selain itu dalam pesta demokrasi 2018 dan 2019 juga punya kepentingan untuk bisa membangkitkan suara Partai Demokrat.
Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Tasikmalaya H Ucu Asep Dani mengatakan kedatangan AHY menjadi sebuah kebanggan bagi semua kader. Karena AHY merupakan kader yang digadang-gadangkan maju pada Pilpres 2019.
Menurutnya, kehadiran AHY lebih membangkitkan semangat untuk memenangkan setiap hajat demokrasi yang akan dihadapi. “Dengan kedatangan AHY akan meningkatkan kepercayaan masyarakat dan suara Partai Demokrat di Kabupaten Tasikmalaya, sehingga kami akan lebih mudah dalam memperjuangkan kemenangannya,” terang Ucu.
Ketua Fraksi Partai Demokrat Kabupaten Tasikmalaya Ferry Willyam mengatakan ini menjadikan pelecut semangat bagi kader dalam membawa partai kembali Berjaya pada setiap hajat demokrasi.
“Jadi ini sebuah penerangan bahwa Demokrat siap memenangkan pilgub, pilkada, pilpres dan pileg,” katanya.
Sebelumnya, AHY melakukan kunjungan ke Kota Tasikmalaya dan bertemu dengan kader posyandu. “Intinya tadi mendengarkan aspirasi kader posyandu, harapan mereka supaya lebih diperhatikan pemerintah,” katanya.
Di Kabupaten Ciamis, AHY menyempatkan salat di Masjid Agung Ciamis. Kemudian dengan menggunakan becak, AHY berkeliling dan mendatangi pusat perbelanjaan sekaligus menyosialisasikan Partai Demokrat kepada masyarakat. AHY mengapresiasi terhadap UMKM di Ciamis yang cukup terkenal. “Namun UMKM Ciamis tidak boleh hanya populer di Ciamisi saja, melainkan seluruh Indonesia bahkan dunia. Maka dari itu butuh perhatian pemerintah,” katanya.
Di Kota Banjar, AHY mengunjungi para pedagang di wilayah Banjar Atas (BA) sambil menikmati kelapa muda. Dia juga menyempatkan berdialog dengan para pedagang dan masyarakat. “Saya turun langsung seperti ini untuk menyapa masyarakat dan mendengarkan aspirasinya seperti apa,” tandasnya. [radar/ded]