Hot News

SBY Nonton Banreng Pagelaran Budaya dengan Ribuan Masyarakat Rengasdengklok

KARAWANG - Ribuan masyarakat Rengasdengklok, Karawang menyambut  kunjungan Presiden RI ke-6 (2004-2014) yang juga Ketua Umum Partai Demokrat, Prof Dr Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ibu Ani Yudhoyono. SBY dan Ibu Ani berkunjung untuk menyaksikan pagelaran budaya lokal  dalam rangka memperingati Hari Pahlawan di Tugu Proklamasi, Rengasdengklok, Selasa (23/11) malam.
Ketika SBY dan Ibu Ani Yudhoyono tiba (sekitar pukul 21.00) mereka  segera disambut ribuan masyarakat yang menyemuti areal Tugu Proklamasi. Warga Rengasdengklok bahkan berebutan menyalami Mantan Kepala Negara yang dipilih langsung oleh rakyat, dalam dua periode. Tampak sekali kerinduan warga  Rengasdengklok  pada SBY.  Warga Rengasdengklok tampak bahagia didatangi negarawan yang kualitasnya diakui mancanegara tersebut. Mereka setia berkerumun di sekeliling SBY sembari menikmati pergelaran seni budaya.

Pagelaran budaya kesenian lokal tersebut menampilkan antara lain tarian gandrung, tembang sunda populer dan tradisionil, dan bodoran (lawakan khas Sunda). Plt Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana juga berbaur dengan para seniman untuk menyanyikan lagu Sunda populer dan ikut 'ngebodor' bersama Kang Komar Preman Pensiun. Ia juga berterimakasih pada SBY karena keberhasilannya menjadi Plt Bupati Karawang tak lepas dari upayanya belajar dari kepemimpinan SBY, yang menjadi panutannya.
Sekitar sejam menyaksikan pagelaran budaya kesenian lokal, SBY dan Ibu Ani beserta rombongan akhirnya berpamitan kepada masyarakat. Masyarakat segera beramai-ramai melepas SBY dan Ibu Ani beserta rombongan yang kembali ke Jakarta.
Hadir dalam acara tersebut antara lain Sekjen DPP-PD Hinca Pandjaitan, Ketua Fraksi PD DPR-RI Edhie Baskoro Yudhoyono, Wakil Ketua Umum DPP-PD M Jafar Hafsah, Bendahara Umum DPP-PD Indarawaty Sukadis, Ketua BP-OKK DPP-PD Pramono Edhie Wibowo, para Wakil Sekjen DPP-PD Andi Timo Pangerang; Teuku Riefky Harsya, Didi Irawadi Syamsuddin; Putu Rudana, Anggota FPD-DPR-RI Dede Yusuf, Direktur Eksekutif DPP-PD Fadjar Sampurno, Ketua Div Keamanan Internal DPP-PD Rudi Kadarisman, Ketua Divkomlik DPP-PD Imelda Sari dan sekretarisnya Hilda Thawilla,  Ketua Divisi Hub Luar Negeri Iwan Djalal, Ketua DPD-PD Jabar Iwan Sulandjana dan Jajarannya, Plt Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana yang juga Ketua DPC-PD, Pengurus Harian DPP-PD,  Ketua DPC PD se-Jabar serta pimpinan dan tokoh masyarakat Karawang. [dpp/ded]