Hot News

SBY Pimpin Sidang Dewan Ke-8 & Sidang Majelis Umum Ke-4 GGGI

KORSEL - Global Green Growth Institute (GGGI) akan menjalankan Sidang Dewan ke-8 dan Sidang Majelis Umum ke-4 pada tanggal 18-19 November 2015 di Seoul, Korea Selatan. Sidang akan dipimpin oleh Presiden Keenam Republik Indonesia, Prof. Dr. H. Susilo Bambang Yudhoyono dalam kapasitasnya sebagai Ketua Dewan dan Presiden Majelis Umum GGGI. Acara ini akan dihadiri oleh para menteri dan pejabat tingkat tinggi dari 24 negara anggota GGGI, serta negara pengamat (diantaranya, Kolombia, Tiongkok, Uni Eropa, Jerman, Hungaria, Laos, Myanmar, Nepal, Peru dan Uganda). Sidang Dewan dan Majelis Umum GGGI akan menjadi platform untuk proses pembelajaran south-south-north bagi negara anggota GGGI terkait pembangunan green growth, dan implikasi atas program GGGI yang dijalankan di berbagai negara. Poin-poin utama dalam sesi sidang di antaranya adalah:

§  Diskusi tingkat tinggi mengenai strategi untuk membuat kota-kota lebih hijau, tahan terhadap perubahan cuaca dan inklusif. Diskusi akan diikuti oleh perwakilan senior dari C-40 Cities Climate Leadership Group, ICLEI – Local Governments for Sustainability, dan IBM Smart City Group. Diskusi ini akan membantu upaya GGGI untuk membangun dasar yang konkrit dalam membangun perencanaan dan implementasi pembangunan berbasiskan green growth.
§  Presentasi Kerangka Rencana Lima Tahun GGGI untuk Kolombia, Etiopia, Mongolia dan Filipina. Kerangka Rencana ini akan menjadi dasar bagi GGGI untuk mendukung upaya empat negara dalam transisinya menuju model green growth, serta menjalankan UN Sustainable Development Goals yang telah diluncurkan pada Bulan September 2015, serta Intended Nationally Determined Contributions (INDC) masing-masing.
§  Diskusi tentang status dari program di 24 negara dan 34 proyek GGGI yang akan dilaksanakan, serta upaya Direktur Jenderal GGGI untuk menjalankan Rencana Strategis GGGI 2015-2020, dalam meningkatkan efektifitas dan efisiensi organisasi, serta penggunaan dana dari para pembayar pajak di negara-negara yang berkontribusi.
§  Diskusi Program Kerja dan Anggaran GGGI tahun 2016, termasuk di antaranya inisiatif-inisiatif baru di bawah Institute’s Green Investment Services yang akan mendukung negara-negara dalam:
1.    Membangun dan mengimplementasi mekanisme keuangan domestik untuk green growth
2.    Menghubungkan implementasi keuangan domestik tersebut dengan mekanisme keuangan internasional INDCs.
Sebagai informasi, Sidang Dewan Ke-7 dan Sidang Majelis Umum Ke-3 dilaksanakan di Bali, Indonesia pada bulan Juli 2015 lalu. [fb SBY/rhm]