Hot News

Stadion Wibawamukti, Wiwin: Anggaran Dikucurkan Sesuai Kebutuhan

BEKASI – Pemerintah Kabupaten Bekasi mendapatkan dana segar dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat sebesar Rp4 miliar. Dana bantuan tersebut diperuntukan pemeliharaan dan perbaikan Stadion Wibawamukti jelang PON XIX 2016.
Kepala Dinas Pariwisata Budaya Pemuda dan Olahraga (Disparbupora) Kabupaten Bekasi, Agus Trihono, mengatakan kalau dana bantuan tersebut untuk menambah perlengkapan Stadion Wibawamukti, seperti lampu, AC dan beberapa peralatan lainnya.
“Memang barangnya kecil tapi jumlahnya banyak kan kalau dikumpulin anggarannya cukup besar, semuanya ini digunakan untuk perhelatan PON XIX nanti,” ujarnya.
Menurut Agus, sejauh ini anggaran untuk peralatan itu belum dialokasikan oleh pemerintah daerah. Padahal, peralatan tersebut sangat penting karena stadion akan digunakan untuk pertandingan sepakbola di PON.
“Jadi kalau ada fasilitas yang memadai lebih nyaman lagi bagi penonton, atau bisa dipakai untuk malam hari,” imbuhnya.
Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat, Wiwin Winingsih, mengatakan kalau anggaran dikucurkan melihat kebutuhan. Apalagi, Stadion Wibawamukti digadang-gadang bakal digunakan untuk pesta olahraga tingkat nasional.
“Di tahun 2016 ini memang akan dikucurkan kembali untuk Stadion Wibawamukti sebesar Rp4 miliar, yang sebelumnya sebelum saat Porda juga pernah mendapatkan Banprov juga,” tuturnya.
“Kalau bilang persiapan PON kita DPRD melihatnya sudah mencapai 90 persen terutama persiapan venue dan yang lainnya,” lanjutnya. [pojoksatu/ded]