Hot News

HUT ke-16 Partai Demokrat Garut Sederhana Namun Khidmat dan Meriah


GARUT -
Meski dirayakan sederhana, namun pesta Hari Ulang Tahun (HUT) ke-16 Partai Demokrat (PD) Garut berjalan meriah dan khidmat. Acara tersebut digelar di Kantor DPC PD, Jalan Proklamasi No1 Garut, Sabtu (9/9/2017).

Ketua DPC PD Garut, Ahmad Bajuri mengatakan, kegiatan HUT ke-16 dirangkaikan dengan sejumlah kegiatan. Yakni, Rapat Koordinasi Cabang (Rakorcab) intern partai.
”Perayaan HUT ke-16 PD kami gabung dengan Rakorcab intern PD Garut,” kata mantan Ketua DPRD Garut periode 2009-2014 kepada FOKUSJabar.com, Sabtu (9/9/2017).
Menurut Bajuri, selain dirayakan di Kantor DPC juga beberapa rangkaian kegiatan dilakukan di tengah-tengah masyarakat yang digagas oleh kader PD Garut.
”Kegiatan tersebut berupa turnamen Cabang Olahraga (Cabor) Bola Voli dan Futsal,” sebut Bajuri.
Lebih lanjut Bajuri mengatakan, berdasarkan hasil survei yang dilakukan Indikator, konvensi Pilkada Demokrat sebesar 67 persen. Hasilnya, masyarakat sangat terbantu dalam menentukan calon pemimpin Garut kedepan.
”Bahkan, di Kabupaten Garut PD menduduki peringkat kedua setelah Partai Golkar,” ungkap Bajuri.
Semua konsep dan terobosan yang dilakukan PD selalu mendapatkan respon positif dari masyarakat. Karenanya, Bajuri optimis PD Garut bisa memenangkan Pilkada, Pileg dan Pilpres.
HUT ke-16 PD dihadiri Ketua DPD PD Jabar, Iwan R Sulanjana, Bakal Calon Bupati Garut, Agus Supriadi, para Bakal Calon Legislatif 2019, partai koalisi, Ormas, PKS, Gerindra serta komunitas pendukung lainnya.
Dipenghujung acara, Bupati Garut, Rudy Gunawan nampak hadir dan mengucapkan selamat kepada Partai Demokrat dan Agus Supriadi.
Acara ditutup dengan pemberian KTA PD kepada Agus Supriadi, pemberian jaket serta tiup lilin dan potong kue yang dilakukan Ketua DPD Jabar yang disaksikan para kader dan simpatisan  PD Garut. [fj/ded]