Hot News

Pendaftar Bacaleg Demokrat Kota Bekasi Lebihi Kuota


BEKASI
- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Bekasi mengklaim telah menjaring puluhan bakal calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) untuk wilayah setempat.

Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bekasi, Ronny Hermawan, menyatakan sudah terdaftar 70 nama bakal calon legislatif yang mendaftar ke partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu.

“Sudah ada 70 yang mendaftar. Ini melebihi kuota. Tapi tetap kita persilakan yang berminat daftar. Partai Demokrat tetap terbuka untuk putra-putri terbaik Kota Bekasi,” kata Ronny, Jumat (13/7).

Ronny menyampaikan, para bakal calon legislatif yang mendaftar merupakan kader dan simpatisan dengan kisaran usia 25-50 tahun.

’’Saat ini kan kami mempunyai empat kursi di DPRD. Semua anggota definitif itu juga telah mendaftar kembali. Kami targetkan Partai Demokrat dapat menjadi partai pemenang pemilu seperti pada 2009-2014 lalu sebanyak 14 kursi,” ujar dia.
Ronny menjelaskan, angka 70 pendaftar bakal calon legistalif sudah termasuk dalam 30 persen keterwakilan perempuan.

“Yang jelas semuanya berpotensi menang karena merupakan tokoh di wilayahnya masing-masing, mempunyai jaringan yang baik dengan masyarakat,” tandasnya.
Komisi Pemenangan Pemilu, Tim Verifikasi dan Seleksi Demokrat Kota Bekasi, Jiwang Cahyono mengatakan Partai Demokrat masih belum maksimal dalam perolehan suara di Pileg sebelumnya.

Namun ia optimis bakal muncul kader-kader baru yang mampu mendulang suara maksimal untuk DPRD Kota Bekasi, DPRD Provinsi Jabar dan DPR RI.

“Saya optimis Demokrat akan melahirkan kader-kader baru membangkitkan Demokrat di Kota Bekasi,” tegasnya.

Meski begitu, imbuh dia, bangkit kembali itu bukan melulu diartikan sebagai pemenang pemilu saja. Indikasi rebound terlihat dari banyaknya kader-kader Partai Demokrat yang masih berusia muda. Para kader tersebut memiliki semangat dan potensi yang besar untuk memberikan sebuah perubahan.

“Saat ini kan di Partai Demokrat didominasi anak-anak muda yang saya yakin memiliki semangat untuk perubahan dan pembaharuan,” lanjutnya. [radarbekasi/ded]