Hot News

Demokrat Berencana Duetkan Dede Yusuf-Ricky Subagja untuk Pilkada Kab. Bandung


BANDUNG
- Partai Demokrat berencana memasangkan kadernya, Dede Yusuf, dengan mantan pebulutangkis nasional, Ricky Subagja sebagai calon bupati dan wakil bupati di Pilkada Kabupaten Bandung 2020. Kedua nama tersebut dianggap mencuat kalangan internal partai.

Demikian disampaikan Ketua DPD Partai Demokrat Jabar Irfan Suryanagara, pekan lalu. Meskipun demikian, menurut dia, rencana untuk memajukan pasangan Dede Yusuf-Ricky Subagja di Pilkada Kabupaten Bandung 2020 masih belum diajukan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat.
"Belum, kalau (diajukan) ke pusat. Kan dari bawah dulu dikirim (pengajuannya). Di bawah itu nama Dede Yusuf terus naik. Dede Yusuf dengan Ricky Subagja," kata Irfan, seusai bertemu dengan sejumlah pimpinan partai politik di Jawa Barat, di Kantor DPW PKB Jabar, Kota Bandung.
Menurut dia, Partai Demokrat juga masih berupaya membangun koalisi dengan partai lain untuk memajukan pasangan Dede Yusuf-Ricky Subagja, demikian pula calon yang lain untuk di pilkada yang lain. Pasalnya, pada 2020 penyelenggaraan pilkada terdapat delapan daerah di Jabar.
"Tadi kami sudah bicara dengan teman-teman (parpol), ini dengan ini, ini dengan ini. Contoh, kami di (Pilkada) Canjur itu Wawan Setiawan yang maju. Tadi sudah ada yang menyambut, PKB dan NasDem. Kemudian kami di Depok mendukung (calon yang diusung) PKS," katanya.
Irfan mengakui, rencana untuk mengusung Dede Yusuf-Ricky Subagja memerlukan dukungan dari parpol yang lain. Meskipun belum ada pernyataan resmi dari parpol yang lain, dia mengklaim bahwa sejumlah pimpinan parpol menyambut baik rencana pengusungan pasangan tersebut. 
"Baru bicarakan tadi, belum (secara resmi), tapi teman-teman itu, 'Oh, kalau begitu kami ikut (mengusung Dede Yusuf-Ricky Subagja)'. Namun, ini belum (resmi). Yang pasti, (pencalonan) di Kabupaten Bandung itu nanti setelah ada rekomendasi dari pusat," tuturnya. [pr/ded]