Hot News

Amin Santono dan Yoyoh Rukiyah Jemput Aspirasi Masyarakat

KUNINGAN - Anggota DPR RI dari fraksi Partai Demokrat Komisi XI H Amin Santono SSos MM, melaksanakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan anggota Koperasi Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) An Nisa Kecamatan Kadugede.


Turut hadir Hj Yoyoh Rukiyah STr Keb yang juga anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Fraksi Partai Demokrat Komisi V.

Dalam acara di aula PWRI kecamatan Kadugede ini, dihadiri sekitar 150 orang, Rapat Dengar Pendapat ini selain dihadiri oleh anggota Koperasi Muslimat NU An Nisa.

Juga dihadiri oleh fungsionaris pengurus Muslimat NU DPC kabupaten Kuningan, perwakilan kecamatan, tim penggerak PKK, serta pengurus dan anggota Muslimat kecamatan Kadugede.

Pada momentum rapat dengar pendapat ini, pengurus koperasi Muslimat An Nisa berharap kepada sosok H Amin Santono yang sebagai perwakilan di DPR RI dari daerah Kuningan, memperhatikan dan lebih peduli terhadap kondisi perkoperasian, khususnya koperasi An Nisa.

“Sebagai warga Kuningan kami bangga, kami berharap kehadiran beliau bisa memperjuangkan atau memprioritaskan aspirasi kami khususnya koperasi An Nisa,” katanya.

Sebagai anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat Komisi XI dari dapil Jabar X meliputi Kabupaten Kuningan, Ciamis, Pangandaran dan Kota Banjar, sudah semestinya mengayomi semua elemen masyarakat termasuk masyarakat koperasi.

H Amin Santono yang juga notabene tokoh koperasi, paham betul seluk beluk perkoperasian. Di Kuningan, banyak koperasi yang telah diayomi dan dibantu, baik sumbangsih pemikiran maupun penyertaan modal salah satunya koperasi Muslimat An Nisa Kecamatan Kadugede ini.

Selain itu, kata Amin, dalam kegiatan Rapat Dengar Pendapat ini, juga lebih memasyarakatkan dan membudayakan pentingnya membangun komunikasi antara masyarakat dengan wakilnya dalam penyelenggaraan kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

“Terjadinya dialog langsung bersama masyarakat yang mampu menghasilkan sebuah harapan bersama untuk mewujudkan Bangsa dan Negara ini jauh lebih maju dan jaya,” jelasnya. [rakyatcirebon/ded]