Hot News

Bertemu di Ciamis, Siswi SMP Follower Instagram Ibu Ani Menangis Terharu


CIAMIS - Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono melanjutkan perjalanan Tour De Java. Seorang siswa SMP yang merupakan follower Instagram sang istri, Ani Yudhoyono, menangis terharu akhirnya bisa bertatap muka.


Dalam perjalanan dari Tasikmalaya, Jawa Barat menuju Purwokerto, Jawa Tengah, SBY bersama rombongan fungsionaris Partai Demokrat (PD) menyempatkan diri untuk mampir sebentar di Ciamis. Ketua Umum PD tersebut menghebohkan warga Ciamis yang saat itu sedang mengikuti pengobatan massal gratis di alun-alun.



Banyak siswa sekolah dan masyarakat yang menyemut dan berkerumun mendekati SBY dan Ibu Ani. Keduanya mendapat sambutan lagu 'Nona Manis Siapa yang Punya' dengan perubahan lirik.



"SBY siapa yang punya, SBY siapa yang punya, SBY siapa yang punya. Yang punya kita semua," demikian lagu yang dibawakan oleh warga Ciamis.



Hampir sepanjang jalan menuju alun-alun dipenuhi warga. Mereka membentuk barisan untuk bersalaman dengan SBY dan rombongan. Salah seorang siswa SMP tiba-tiba menangis terharu saat bisa menyapa Ibu Ani.



Perempuan muda berkerudung bernama Agnia itu ternyata merupakan fans berat Ibu Ani dan menjadi follower instagramnya. Instagram Ibu Ani memang memiliki banyak follower dan cukup ternama di kalangan nitizen.



"(Saya follow) karena foto-fotonya bagus, setiap pagi tuh alam. Belum pernah ketemu, akhirnya bisa ketemu," ujar siswi kelas VII itu, Kamis (10/3/2016).



Agnia bersama teman-temannya akhirnya bisa berfoto bersama dengan Ibu Ani dan SBY. Pelajar SMP 1 Ciamis tersebut pun lalu menyampaikan keluhannya kepada Ibu Ani tentang kehidupan sekolahnya.



"Pelajaran di Indonesia terlalu banyak jadi buat pelajar Indonesia bingung. Kalau mau fokus ke pelajaran ini yang itu harus fokus juga. Kalau misalnya banyak PR kita harus kerjakan padahal besok ulangan," ujar Agnia.



"Jadi kalau malam-malam kita ngerjain PR terus buat besok ngehafal ulangan gimana? Menyebabkan mata pelajaran lain rendah," sambungnya.



Setelah menyapa warga, SBY dan Ibu Ani lalu datang ke stan-stan pengobatan gratis. Ada 400 warga Ciamis yang mendapat pengobatan gratis seperti cek tensi, cek gula darah, cek kolesterol, dan keluhan umum medis lainnya. SBY dan rombongan didampingi oleh Bupati Ciamis Iing Syam Arifin.



"Saya mengucapkan penghargaan atas kegiatan bakti sosial ini. Kalau rakyat kita rukun, tolong menolong, yang maju membantu yang tidak maju maka kehidupan kita makin baik," tutur SBY.



Di hadapan warga Ciamis, SBY bercerita bahwa semasa kepemimpinannya menjadi Presiden, ia sudah beberapa kali datang ke daerah tersebut. Ia mengaku senang bahwa setiap kunjungannya, Ciamis mengalami kemajuan dalam bidang pembangunan.



"Itu masa depan Ciamis yang kita harapkan. Kalau dulu selama 10 tahun saya memimpin Indonesia ada hal-hal yang kurang berkenan, saya minta maaf," ungkap SBY.



Setelah singgah sekitar 30 menit di Ciamis, rombongan SBY Tour De Java lalu melanjutkan perjalanannya. Saat ini rombongan baru saja tiba di Purwokerto.



Turut hadir bersama SBY adalah Waketum PD Roy Suryo, Sekjen PD Hinca Panjaitan, Ketua Komisi Pemenangan Pemilu Edhie Baskoro (Ibas), Ketua DPP Didik Mukrianto, serta beberapa kader PD lainnya. Rombongan akan terus melanjutkan perjalanan ke sejumlah kota atau kabupaten hingga finish di Surabaya, Jawa Timur. [detik/ded]