Hot News

Lolos Verifikasi Faktual, Demokrat Kota Bekasi Siap Songsong Pileg 2019


BEKASI
-
Partai Demokrat Kota Bekasi dinyatakan lolos verifikasi faktual oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi. Artinya, Partai Demokrat aman dan akan menjadi peserta Pemilu Legislatif 2019.
Verifikasi faktual sendiri dilangsungkan oleh Komisioner KPU Kota Bekasi, Syafrudin bersama Panwaslu di Kantor DPC Partai Demokrat Kota Bekasi, Jalan Siliwangi, Pasar Segar, Kecamatan Rawalumbu.
PARTAI Demokrat Kota Bekasi dinyatakan lolos verifikasi faktual oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi. Artinya, Partai Demokrat aman dan akan menjadi peserta Pemilu Legislatif 2019.
Verifikasi faktual sendiri dilangsungkan oleh Komisioner KPU Kota Bekasi, Syafrudin bersama Panwaslu di Kantor DPC Partai Demokrat Kota Bekasi, Jalan Siliwangi, Pasar Segar, Kecamatan Rawalumbu.
“Data kami yang masuk Sipol di KPU sebanyak 1.110 anggota, sementara saat ini yang diverfak hasil putusan MK (Mahkamah Konstitusi) ada 70 orang, dimana 64 diantaranya terverifikasi dan Memenuhi Syarat (MS),” kata Ketua DPC Partai Demokrat, Andi Zabidi, Jumat (2/2/2018) kepada GoBekasi.co.id.
Ia menjelaskan, dalam verfak kali ini KPU mendahului Ketua, Sekretaris dan Bendahara (KSB) Partai Demokrat Kota Bekasi. Juga 28 keterwakilan anggota perempuan.
“Semuanya MS, keterwakilan dari perempuan 30 persen memenuhi syarat. Bahkan lebih yang kita bawa,” ujarnya.
Dengan lolosnya Partai Demokrat Kota Bekasi sebagai peserta pemilu, maka Demokrat akan mulai bergerak menyongsong pemilu untuk memenuhi target yang sudah dicanangkan Hanura pada Pileg 2019.
“Ada sejumlah target yang ingin kita capai di Pileg. Makanya kami harus kerja keras dan ekstra dari sekarang untuk memenuhi target kami. Mesin partai kami geralan dari DPC, PAC, ranting hingga ke anak ranting,” ujar Andi.
Andi menyebut, hingga Januari akhir sudah ada 38 Bakal Calon Legislatif (Baceleg) yang mendaftar melalui Partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono untuk 2019 mendatang.
“Mereka pada bulan Maret-April 2018 akan kita lepas ke maayarakat, target utama mereka masing-masing harus dapat mengumpulkan minimal 500 KTP (Kartu Tanda Penduduk). Target kami nanti adalah berada di dapil-dapil gemuk. Contohnya, Rawalumbu, Pondok Gede dan Medan Satria dengan masing-masing 2 caleg,” tandasnya.
Andi melanjutkan, Partai Demokrat saat ini tengah fokus juga untuk melakukan Musyawarah Cabang (Muscab) menggantikan kepemimpinannya yang kini telah diamanahkan menjadi Bendahara Umum di DPD Partai Demokrat Jawa Barat.
Ia menyebut kalau Muscab akan segera dilaksanakan serentak di Bandung, Jawa Barat, pada pertengahan Februari nanti.
“Proyeksi saya ada 4 kandidat yaitu Heri Parani, Sodikin, Ronny Hermawan dan Abadi Setiawan, mereka nanti akan bertarung secara sehat menjadi Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bekasi periode 2018-2023,” pungkasnya. [gobekasi/ded]